Jumat, 24 Oktober 2014

Memilih Pembersih Muka Yang Baik

Wajah kita merupakan bagian tubuh kita yang harus kita jaga kebersihan dan kesehatannya. Bagi seorang wanita, bagian wajah adalah hal terpenting yang selalu lebih diperhatikan. Untuk bisa tampil cantik dan mempersona, banyak wanita yang menghiasi wajahnya dengan beragam make up. Maka dari itu, kosmetik merupakan salah satu hal yang penting bagi kecantikan seorang wanita.

Membahas tentang kecantikan, hal yang paling diutamakan adalah kebersihan muka. Tentu semua wanita menginginkan memiliki wajah yang halus, bersih dan cerah. Jika di wajahnya terdapat jerawat atau noda hitam, maka wanita akan dengan cepat mengatasinya, karena itu juga bisa mengganggu penampilan seorang wanita.

Untuk membuat wajah kita bersih kembali, tentu dibutuhkan pencuci muka atau yang biasa disebut facial foam. Banyak produk dan merek ternama yang menawarkan beragam jenis facial foam untuk wajah kita. Tentu kita harus pintar dalam memilih, pencuci wajah yang cocok untuk orang lain belum tentu cocok pula untuk kita. Untuk memilih pencuci muka yang baik dan cocok untuk wajah kita, maka yang harus kita ketahui terlebih dahulu adalah jenis kulit wajah kita.


Banyak pencuci muka yang dibuat berdasarkan jenis kulit wajah kita. Ada pencuci muka untuk wajah kering, berminyak, normal bahkan untuk segala jenis kulit pun ada. Jika kita sudah mengetahui jenis kulit wajah kita apa, maka baru kita bisa memilih facial foam yang baik dan cocok untuk wajah kita. Jangan sembarangan membeli pencuci muka , karena jika tidak cocok, akan menyebabkan alergi pada kulit, seperti kulit akan menjadi panas, kemerahan, gatal bahkan ada yang sampai timbul noda- noda dan bintik hitam.

Yang awalnya kita ingin terlihat lebih cerah, malah membuat wajah kita menjadi timbul banyak noda karena penggunaan pencuci muka yang tidak cocok. Terutama bagi  yang mempunyai kulit wajah sensitif , sebaiknya lebih berhati- hati dalam memilih produk untuk pencuci muka. Jika sama sekali tidak ada yang cocok, lebih baik jika menggunakan bahan alami yang di buat sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar